BANGKINANG KOTA,(Redaksiriau.com) - Selasa sore (13/04/2021) tepat dihari pertama bulan Ramadhan 1442-H, Polres Kampar menggelar Warung Takjil Gratis dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan. Kegiatan ini diadakan jelang waktu buka puasa bertempat di Gerbang Utama Kawasan Plaza Bangkinang Kabupaten Kampar.
Untuk hari pertama dibulan Ramadhan ini, pelaksanaan pembagian takjil gratis dari Polres Kampar ini dipimpin Kanit Regident Satlantas IPTU Khamri Gufron didampingi beberapa anggota Polantas lainnya.
Sebanyak 100 paket Takjil menu buka puasa dibagikan kepada masyarakat dikawasan Plaza Bangkinang, pembagian takjil gratis ini disambut baik oleh warga masyarakat dan mereka menyampaikan ucapan terimakasih kepada Jajaran Polres Kampar atas pemberian ini.
Pada kesempatan ini para personel yang membagikan takjil juga mengingatkan warga masyarakat untuk disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.
Kegiatan pembagian takjil gratis ini berakhir beberapa saat sebelum waktu berbuka puasa, dan pelaksanaannya berjalan dengan lancar.
IPTU Khamri Gufron yang memimpin kegiatan ini saat dikonfirmasi menyampaikan, bahwa kegiatan ini sebagai wujud kepedulian kita terhadap masyarakat ditengah masa Pandemi. Momen ini juga dimanfaatkan untuk mengajak masyarakat agar disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan "jelasnya.**(red)